Nama petinju legendaris Muhammad Ali tercetak di Walk of Fame Hollywood pada 2002. Namun, cetakan nama Muhammad Ali berada di dinding, tidak seperti nama selebritas Hollywood lain yang berada di sepanjang trotoar. Tidak seperti tradisi.
Umumnya, ada alasan mengapa nama peraih juara dunia tiga kali ini tidak ditempatkan di sepanjang trotoar. Almarhum Muhammad Ali tidak ingin namanya diinjak oleh orang-orang yang tidak menghargai dirinya
“Saya memilih nama Nabi Muhammad SAW dan tidak mungkin orang lain menginjak-injak namanya,” katanya, dikutip dari The Independent, Sabtu (4/6). Permintaan bintang tinju itu dikabulkan setelah panitia memutuskan tinju dapat dianggap sebagai bentuk pertunjukan dan kontribusi untuk industri hiburan
Walk of Fame Hollywood memiliki lebih dari 2.500 nama bintang tertulis di sepanjang trotoar, yakni di 15 blok Hollywood Boulevard dan tiga blok Vine Street di Hollywood, California. Muhammad Ali meninggal dunia pada usia 74 tahun setelah dirawat di rumah sakit karena masalah pernapasan. Ia juga telah berjuang melawan penyakit parkinson selama lebih dari 30 tahun

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here